Header Banner

Kelurahan Bontang Baru adalah salah satu kelurahan di kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia. Pelayanan Umum Kependudukan di Kelurahan Bontang Baru berbasis online menggunakan Sistem Pelayanan Umum Terpadu Kelurahan (Siput) dan untuk pelayanan RT menggunakan aplikasi e-RT. Adapun Batas wilayahnya Sebelah Utara : Selat Makassar, Sebelah Selatan : Kelurahan Api-Api, Sebelah Timur : Kelurahan Bontang Kuala dan Sebelah Barat : Kelurahan Gunung Elais

Kontak Info

Jl. Dewi Sartika RT. 09, Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Kalimantan Timur 75325, Indonesia

082157177763, 082150560525

ppidbontangbaru@gmail.com

Follow Us

Banner Thumbnail

Apel Pagi Kelurahan Bontang Baru Tekankan Disiplin dan Semangat Kerja

Senin, 22 September 2025

Kelurahan Bontang Baru kembali melaksanakan apel pagi sebagai bagian dari rutinitas kerja dan pembinaan aparatur, yang kali ini dipimpin oleh Kasi Ekonomi dan Pembangunan, Bapak Mahfudzi Salam, Amd. Dalam arahannya, beliau menekankan pentingnya disiplin dan kerapian dalam menjalankan tugas sehari-hari. Menurutnya, kedua hal tersebut merupakan kunci utama dalam membangun budaya kerja yang profesional sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Selain itu, Bapak Mahfudzi Salam juga menyampaikan pesan khusus kepada tim Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kelurahan Bontang Baru agar selalu aktif dalam meng-update berita dan informasi kegiatan kelurahan. Hal ini dinilai penting untuk meningkatkan transparansi, akuntabilitas, serta publikasi positif terkait berbagai program dan pelayanan yang ada. Dengan informasi yang terkelola dengan baik, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mengakses perkembangan kegiatan kelurahan.

Di akhir arahannya, beliau memberikan semangat kepada seluruh staf dan perangkat kelurahan agar tetap menjaga motivasi kerja meskipun menghadapi berbagai tantangan. “Mari kita tetap kompak, semangat, dan konsisten dalam memberikan pelayanan terbaik. Disiplin, rapi, dan penuh tanggung jawab harus menjadi prinsip kita bersama,” pesannya. Apel pagi ini ditutup dengan doa bersama agar seluruh kegiatan yang dijalankan dapat berjalan lancar dan membawa manfaat bagi masyarakat Kelurahan Bontang Baru.

WhatsApp Pesan Website